Tuesday 14 April 2015

spesifikasi oppo n1 mini

review oppo n1 mini tidak bisa dipungkiri kalau oppo merupakan salah satu pabrikan smartphone sal tiongkok yang cukup sukses memasarkan produknya di indonesia spesifikas Read This Kelemahan Oppo N1 Mini Tidak bisa dipungkiri kalau Oppo merupakan salah satu pabrikan smartphone sal Tiongkok yang cukup sukses memasarkan produknya di Indonesia. Spesifikasi menawan dibarengi dengan harga smartphone yang terjangkau membuat masyarakat menyukai setiap produk yang diluncurkan. Produk yang akan Harga Android bahas kali ini adalah mengenai Oppo N1 Mini yang memiliki fitur kamera putar otomatis.


Sebelum seri N1 Mini Oppo lebih dulu menghadirkan Oppo N1. Sehingga bisa dikatakan bahwa N1 Mini ini merupakan versi turunan N1. Kelebihan Oppo N1 Mini ini nyaris sama dengan N1 yang menjadi saudara tuanya. Kamera putar beresolusi tinggi yakni 13 MP mempersembahkan kualitas gambar yang sangat tajam. Berbicara mengenai keunggulan fitur ini belum satupun dari vendor smarphone lainnya yang mampu menandinginya.


Tak hanya sekedar versi turunan Oppo N1 Mini dibekali dengan spek yang cukup mumpuni. Layar 5 inch yang dimiliki oleh N1 Mini sudah dilengkapi dengan IPS LCD capacitive touchscreen. Dimensinya berukuran 148.4 x 72.2 x 9.2 mm dengan berat 150 gram. Untuk anda penggemar warna dasar pas banget memilih smartphone ini karena dari dua pilihan warna hanya tersedia hitam dan putih.


Soal performa tidak perlu diragukan lagi. Oppo N1 Mini menggunakan processor Quad-core 1.6 GHz Cortex-A7. Kinerja N1 Mini menjadi lebih optimal dengan ditunjang RAM berkapasitas 2 GB. Dibanding produk Oppo lainnya N1 Mini memiliki memori internal yang lebih besar yaitu 16 GB. Sayang tidak ada slot miscoSD untuk menambahkan memori eksternal. Hal ini tentu saja menjadi kelemahan Oppo N1 Mini bagi user yang menginginkan space penyimpanan yang lebih besar.


Tidak seperti Oppo N1 yang hanya mendukung koneksi HSPDA Oppo N1 Mini sudah dilengkapi jaringan 4G LTE. Fasilitas ini akan memanjakan anda untuk berinternet dengan lebih optimal. Sementara itu untuk anda yang hobi berfoto selfie tidak perlu kuatir. Satu-satunya kamera pada ponsel ini dapat diputar ke depan maupun ke belakang sehingga anda bisa mengambil gambar sesuai sudut yang diinginkan. Untuk spesifikasi selengkapnya silahkan baca informasi dibawah ini.



spesifikasi oppo n1 mini

No comments:

Post a Comment